Sistem Pencahayaan Lampu LED di Jalan Raya

 

Ilustrasi Smart City

Satu Konsep Dua Tujuan

Lampu LED merupakan investasi yang akan dicapai untuk masa depan yang efisien, lebih cerah dan lebih aman. Lampu LED diciptakan untuk membuat peralihan dari pencahayaan konvensional menuju pencahayaan yang lebih efisien dan modern. Penggunaan lampu LED saat sudah banyak digunakan sebagai Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU). Berbagai kota telah menggunakan jenis lampu ini untuk menerangi jalan dan fasilitas publiknya. Lampu LED mempunyai keunggulan dalam hal efisiensi energi. Tren efisiensi energi sangat linier dengan program penyelamatan lingkungan dari perubahan iklim. Penggunaan lampu LED sebagai lampu jalan raya merupakan konsep pencahayaan yang mempunyai dua tujuan. Pertama LPJU LED dapat bermanfaat sebagai booster keselamatan lalu lintas dan yang kedua berfungsi sebagai substitusi pencahayaan jalan dari sistem konvensional menuju pencahayaan jalan yang ramah lingkungan.

Fakta lampu LED sebagai Lampu Penerangan Jalan Umum

Terdapat banyak keunggulan yang dimiliki oleh lampu LED jika digunakan sebagai LPJU, antara lain:

1. Peningkatan efisiensi
Penggunaan lampu LED pada LPJU dapat menghemat penggunaan listrik yang berasal dari energi fosil sebesar 50–70%, sehingga dapat menurunkan emisi CO2.

2. Masa pakai yang lebih lama
Menurut Signify Indonesia selaku Pemegang Merk Philips di Indonesia, system LED bisa bertahan 50.000 jam atau lebih, memberikan penghematan besar pada biaya operasional. Hal ini memberikan keunggulan yang lebih baik dibandingkan dengan masa hidup lampu konvensional yang hanya sekitar 15.000 sampai 20.000 jam.

3. Kualitas cahaya yang lebih baik
Lampu LED lebih unggul dari lampu Sodium Tekanan Rendah konvensional dalam warna dan menawarkan visibilitas yang lebih baik di waktu malam hari. Sifat lampu LED yang menghasilkan cahaya putih dan mudah memberikan penerangan yang berguna untuk penglihatan sehingga membuat jalan menjadi lebih cerah dan lebih aman.

4. Mudah diaplikasikan
Lampu LED mudah untuk diaplikasikan menjadi sistem pencahayaan yang modern yang berbasis smart system. Hal inilah yang akan membuat lampu LED mudah untuk diupgrade secara besar-besaran lampu penerangan cerdas di masa depan.

Macam-macam fungsi jalan dan kriteria penerangan jalan yang wajib disediakan:

1. Jalan Arteri
Merupakan jalan umum yang berfungsi melayani angkutan utama dengan ciri perjalanan jarak jauh, kecepatan rata-rata tinggi, dan jumlah jalan masuk dibatasi secara berdaya guna. Visibilitas merupakan persyaratan penting karena pengemudi harus mampi untuk mendeteksi gerakan pinggir jalan secara cepat sementara pejalan melaju mendekat dan segera bereaksi dengan benar.

2. Jalan Kolektor
Merupakan jalan umum yang berfungsi melayani angkutan pengumpul atau pembagi dengan ciri perjalanan jarak sedang, kecepatan rata-rata sedang, dan jumlah jalan masuk dibatasi. Jalan dengan fungsi ini biasanya terdapat pada zona industry dan jalan perkotaan yang membutuhkan pencahayaan yang dapat mempertinggi keselamatan sementara orang merasa terkoneksi kea rah kota dan memiliki rasa nyaman.

3. Jalan Lokal
Merupakan jalan umum yang berfungsi melayani angkutan setempat dengan ciri perjalanan jarak dekat, kecepatan rata-rata rendah dan aksesibilitas tidak dibatasi. Jalan lingkungan biasanya dibuat estetis dan aksepsibilitasnya mudah, sehingga visibilitas itu penting.

4. Jalan Lingkungan
Merupakan jalan umum yang berfungsi melayani angkutan lingkungan dengan ciri perjalanan jarak dekat dengan kecepatan rata-rata rendah. Jalan lingkungan biasanya mudah untuk dinavigasikan dan dibuat se-estetis mungkin, sehingga penerangan jalan lingkungan biasanya beraneka macam corak dan menarik.

5. Jalan Bebas Hambatan
Merupakan jalan umum untuk lalu lintas menerus dengan aksesibilitas yang dibuat seminimal mungkin tanpa ada persimpangan sebidang serta dilengkapi prasarana pemisah arah. Jalan bebas hambatan merupakan jenis jalan arteri yang didesain untuk berfungsi sebagai jalan arteri dengan tingkat konflik yang minimal atau tidak ada. Jalan ini membutuhkan tingkat luminasi yang sedang dengan kemerataan yang luas.


Smart City linier dengan Environment Sustainability

Ilustrasi Lampu LED

Smart City atau kota pintar merupakan beberapa kota yang menerapkan sistem digital dan otomasi didalam operasionalnya. Hampir semua bidang tata kelola kota menggunakan prinsip “pintar”. Tak terkecuali dengan pengaplikasiannya pada bidang penerangan jalan. Manajemen aset pencahayaan merupakan unsur penting didalam mewujudkan smart city. Sistem ini memberi visibilitas penuh ke infrastruktur pencahayaan kota. Sistem ini dapat mendeteksi unit yang error secara otomatis. Sistem ini juga dapat mengukur optimalisasi penggunaan energi. Kontrol penuh atas pencahayaan suatu kota memungkinkan dapat mencapai pengurangan emisi CO2. Hal ini dapat menciptakan lingkungan yang berkelanjutan yang merupakan tujuan sosial yang lebih efektif dan efisien.


Mobil Tesla : Mobil Listrik Impian Sejuta Umat atau Premium

 

Tesla Model 3

Saat ini, Tesla Model 3 adalah mobil listrik paling laris di dunia. Model 3, yang diluncurkan pada tahun 2017, menawarkan jarak tempuh yang luas, performa yang luar biasa, dan harga yang terjangkau untuk sebuah mobil listrik. Mobil bikinan Elon Musk ini telah memimpin pasar mobil listrik sejak peluncurannya dan terus menjadi pilihan populer bagi konsumen yang mencari mobil listrik yang berkualitas tinggi dan bersih. Model 3 memiliki jarak tempuh hingga 330 mil atau setara dengan 530 kilometer tergantung pada varian, dan dapat diisi ulang dengan cepat menggunakan jaringan pengisian cepat Tesla Supercharger.

Selain Model 3, ada juga beberapa mobil listrik lain yang menjual dengan baik, seperti Nissan LEAF, BMW i3, dan Volkswagen ID.4. Namun, Tesla Model 3 terus memimpin pasar dan diperkirakan akan tetap menjadi pilihan populer bagi konsumen mobil listrik di masa depan.

Sejarah Tesla Motors

Tesla Motors adalah perusahaan yang merancang, mengembangkan, dan menjual kendaraan listrik, sistem penyimpanan energi (baterai), dan panel surya. Mobil listrik Tesla dibuat semuanya menggunakan model mobil listrik, artinya mereka hanya berjalan dengan listrik dan tidak memiliki mesin pembakaran internal konvensional. Mobil listrik Tesla telah menerima perhatian dan pujian luas karena kinerja, jarak tempuh, dan efisiensinya.

Tesla Model S

Ada banyak mobil listrik yang telah diproduksi oleh Tesla Motors diantaranya adalah Model S, Model X, Model 3, dan Model Y. Model S diproduksi dengan konsep sedan mewah dengan kinerja tinggi, sedangkan Model X dibuat berbentuk mobil SUV yang luas dan fleksibel. Untuk Model 3 diproduksi sebagai pilihan yang lebih terjangkau dan menjadi mobil listrik terlaris di dunia. Model Y adalah Compact SUV yang dibekali dengan teknologi yang sama banyak dengan Model 3.
Tesla Model X

Selain mobil listriknya, Tesla juga menghasilkan sistem penyimpanan energi untuk rumah dan perusahaan, peralatan ini digunakan untuk menyimpan dan menggunakan energi yang dihasilkan dari pembangkit listrik tenaga surya, mengurangi ketergantungan pada jaringan listrik konvensional. Panel surya Tesla dirancang untuk keperluan yang efisien, tahan lama, dan estetik, memudahkan bagi pemilik untuk mengadopsi clean energy.
Tesla Model Y

Secara keseluruhan, misi Tesla adalah untuk mempercepat transisi ke program Sustainable Energy dan membantu mengatasi dampak perubahan iklim. Produk-produknya dibuat secara inovatif dan komitmen terhadap lingkungan sehingga membuatnya menjadi pemimpin di industri kendaraan listrik dan energi bersih.


Beberapa Mobil Listrik Lainnya

Rivian

Rivian adalah sebuah perusahaan otomotif Amerika yang merancang, mengembangkan, dan memproduksi mobil listrik. Perusahaan ini didirikan pada tahun 2009 dengan tujuan untuk menciptakan kendaraan yang ramah lingkungan dan menyenangkan untuk dikendarai.

Produk pertama dari Rivian adalah truk pikap R1T dan SUV R1S, kedua-duanya dibangun memakai platform "skateboard" yang merupakan desain dan rancangan original milik perusahaan. Platform ini mengintegrasikan paket baterai, transmisi, suspensi, dan komponen lainnya menjadi satu unit, menciptakan titik gravitasi yang rendah dan desain yang sangat fleksibel.

R1T dan R1S dirancang untuk menjadi kendaraan yang serbaguna dan serbabisa, dengan fitur seperti suspensi udara yang dapat disesuaikan, kemampuan off-road yang canggih, dan interior yang luas dan nyaman. Mereka juga dilengkapi dengan teknologi terbaru, termasuk sistem video audio yang canggih, sistem bantuan pengemudi canggih, dan pembaruan perangkat lunak over-the-air.

Mobil listrik Rivian telah menerima pujian luas untuk desain, teknologi, dan kinerjanya, dan perusahaan sudah memiliki basis penggemar yang signifikan di kalangan pecinta mobil listrik dan menjadi pelopor. Dengan fokus pada keberlanjutan dan inovasi, Rivian diprediksi akan menjadi pemain utama di pasar mobil listrik dalam beberapa tahun ke depan.

Rivian R1T

Rivian SUV R1S


Ford

Mobil listrik Ford adalah sebuah jenis mobil yang menggunakan teknologi listrik sebagai motor penggeraknya. Ini berbeda dari mobil bensin atau diesel yang menggunakan bahan bakar fosil untuk menggerakkan mesin. Mobil listrik Ford dapat memiliki baterai yang dapat diisi ulang yang menyediakan daya untuk menjalankan mobil, dan biasanya memiliki jarak tempuh yang lebih jauh dan emisi yang lebih rendah dibandingkan dengan mobil bensin atau diesel.
Ford Mach-E

Beberapa produk mobil listrik Ford saat ini meliputi Ford Mustang Mach-E, sebuah SUV listrik yang dirancang untuk memberikan pengalaman berkendara yang sporty dan menyenangkan. Ada juga Ford F-150 Lightning, truk pikap listrik yang kuat dan bertenaga yang dapat memenuhi kebutuhan pekerjaan dan hobi.
Ford F150 Lightning

Ford juga berencana untuk memperkenalkan lebih banyak produk mobil listrik di masa depan untuk memenuhi permintaan pasar yang semakin tinggi akan mobil yang lebih bersih dan ramah lingkungan.


Porsche

Mobil sport all-electric pertama yang diproduksi Porsche, Taycan Turbo. Porsche Taycan Turbo dibekali dengan baterai 93,4 kWh, dengan kemampuan torsi yang menghasilkan tenaga 625 PS / 850 Nm. Walaupun bermesin listrik, tenaga motor listrik mobil ini membutuhkan waktu 3,2 detik untuk berakselerasi dari diam sampai dengan 100 km/jam. Sedangkan untuk berakselerasi dari 0 sampai 200 km/jam memerlukan waktu 10,6 detik.
Porsche Taycan Electric

Dengan bobot yang begitu berat 2,3 ton tapi handling-nya luar biasa. Mesin mobil ini juga memiliki motor listrik yang menggerakkan seluruh roda. Mempunyai top speed 260 km/jam dengan daya jangkau maksimum sekali fullcharge hingga 430 km. Mobil Taychan elektrik didesain dengan konfigurasi 4 penumpang. Mobil ini dilengkapi peralatan entertainmen yang tersedia di dashboard dan konsol tengah.


Tantangan Mobil Listrik di Indonesia

Mobil yang mempunyai ekosistem paling banyak di Indonesia adalah mobil yang diproduksi oleh pabrikan asal negara Jepang. Keunggulan tentang kualitas-lah yang dapat menjadikan mobil-mobil Jepang dapat digemari oleh masyarakat di Indonesia. Harga baru yang lebih murah, jangkauan produk yang mudah, suku cadang yang mudah didapat di toko-toko onderdil, perbaikan yang inklusif tersedia di berbagai bengkel umum, harga jual yang tidak turun drastis dari harga dealer, SDM pada bengkel-bengkel yang tersebar di seluruh pelosok tanah air, merupakan beberapa faktor keunggulan mobil Jepang dari pada mobil Eropa, Amerika, ataupun buatan China.

Tantangan mobil-mobil listrik global yang ingin masuk Indonesia tentunya sangat banyak. Pertama, belum familiarnya konsep mobil listrik di Indonesia. Sampai sekarang mesin bensin dan diesel masih mendominasi habitat mobil di Indonesia. Tantangan kedua yakni belum banyaknya pabrikan luar yang membawa produknya di Indonesia. Hal ini menyebabkan harga mobil masih tinggi karena mobil dijual dengan cara CBU impor dari luar negeri. Yang ketiga tentunya masih kurangnya sarana prasarana dan SDM pendukung habitat mobil listrik seperti pabrik perakitan, dealer, SPLU/SPKLU, bengkel, dan montir atau teknisi mobil listrik. Perlu adanya implementasi yang nyata dari pabrikan, penyedia SPLU/SPKLU, pelaku usaha, dan bahkan pelibatan utama peran Pemerintah untuk mengakselerasi mobil listrik di Indonesia. Keempat, perlunya dukungan dari berbagai pihak dan masyarakat untuk menciptakan lingkungan besar mobil listrik dengan harga terjangkau.
















Motor Besar yang Diminati Anak Muda Indonesia (2023)

Motor merupakan jenis moda transportasi yang sangat popular di Indonesia. Konsep terciptanya sepeda motor adalah berbentuk sepeda dengan dibantu motor penggerak berupa mesin. Ada berbagai macam mesin yang tersedia sekarang di Indonesia yang dijual oleh pabrikan motor. Untuk sekarang, mesin yang populer di masyarakat adalah mesin Kombusi Dalam berbahan bakar bensin. Selain itu, ada juga mesin motor dengan penggerak energi listrik. Pengguna motor terbesar diperkirakan adalah anak muda. Untuk anak muda, motor bukan hanya sekedar alat transportasi, tetapi juga simbol kepribadian yang ada pada dirinya. Biasanya motor dengan kapasitas cc besar atau berdaya besar sangat diminati oleh anak muda.

Beberapa motor besar yang terjangkau dan populer di kalangan anak muda di Indonesia adalah:

1. Yamaha Xabre

Yamaha Xabre adalah sebuah motor besar yang diproduksi oleh Yamaha. Ini adalah pilihan populer bagi anak muda di Indonesia yang mencari motor besar dengan harga terjangkau. Yamaha Xabre memiliki desain modern dan performa yang tangguh. Beberapa fitur utamanya meliputi mesin berkapasitas 150 cc, suspensi depan telescopic dan suspensi belakang monoshock, serta rem cakram pada roda depan dan belakang.


Harga Yamaha Xabre bervariasi tergantung pada tempat dan waktu pembelian. Harga Yamaha Xabre di Indonesia saat ini berkisar antara 30 jutaan. Namun, harga ini bisa berubah-ubah tergantung pada tingkat inflasi dan kondisi pasar.

2. Honda CB150R

Honda CB150R memiliki desain sporty dan performa yang baik. Beberapa fitur utamanya meliputi mesin berkapasitas 150 cc, suspensi depan teleskopik dan suspensi belakang monoshock, serta rem cakram pada roda depan dan belakang.

Harga Honda CB150R di Indonesia dapat bervariasi tergantung pada tahun model, fitur, dan lokasi. Harga awal untuk Honda CB150R baru di Indonesia sekitar IDR 29 jutaan.

3. Suzuki GSX-S150

Suzuki GSX-S150 adalah sebuah motor sport yang diproduksi oleh Suzuki Motor Corporation. Ini pertama kali diperkenalkan pada tahun 2015 dan termasuk dalam seri GSX-S dari Suzuki. Motor ini didesain untuk pengendara yang menginginkan sebuah motor yang compact dan ringan yang bisa memberikan performa tinggi di jalanan atau sirkuit.

GSX-S150 memiliki mesin bahan bakar injeksi, pendingin cair, 149,5 cc, 4-langkah yang memberikan akselerasi yang kuat dan kecepatan puncak yang tinggi. Ini juga memiliki transmisi enam percepatan, rem ganda, dan desain tubuh aerodinamis yang membantu mengurangi hambatan angin dan meningkatkan stabilitas pada kecepatan tinggi. Harga yang dipasarkan sekitar 30 jutaan rupiah tergantung pada tahun model, fitur dan lokasi penjualan.

4. Kawasaki Z250

Kawasaki Z250 adalah sebuah motor ringan bergaya streetfighter yang diproduksi oleh Kawasaki Heavy Industries yang dibanderol sekitar IDR 100 juta hingga IDR 110 juta. Ini pertama kali diperkenalkan pada tahun 2013 dan merupakan bagian dari seri Z dari Kawasaki, yang termasuk berbagai jenis motor sporty dan agresif.



Z250 memiliki mesin bahan bakar injeksi, pendingin cair, 249 cc, 4-langkah yang memberikan tenaga yang halus dan responsif. Ini juga memiliki transmisi enam percepatan, rem petal-style, dan rangka ringan yang memberikan pengalaman berkendara yang gesit dan tanggap. Motor ini juga memiliki gaya yang sporty dan agresif, dengan garis tajam dan bodywork sudut-sudut, yang memberikan tampilan yang khas.

5. TVS Apache RTR 160

TVS Apache RTR 160 adalah sebuah motor sport dengan harga sekitar 25 juta rupiah sampai dengan 28 juta rupiah yang diproduksi oleh TVS Motor Company India. Ini pertama kali diperkenalkan pada tahun 2007 dan saat ini merupakan salah satu motor sport populer di India.

TVS Apache RTR 160 memiliki mesin bahan bakar injeksi, 4-langkah, 159,7 cc yang memberikan tenaga yang responsif dan akselerasi yang kuat. Ini juga memiliki transmisi 5-percepatan, rem cakram depan dan belakang, dan suspensi depan yang bersifat teleskopik untuk memberikan kenyamanan berkendara yang baik. Selain itu, motor ini memiliki desain yang sporty dan agresif, dengan garis-garis tajam dan bodywork yang membuatnya tampak tangguh dan bergairah.

Sering kali kita melihat bahwa anak muda memiliki kerentanan dalam mengendarai motor, apalagi motor besar. Banyak kejadian kecelakaan di jalan yang melibatkan anak muda. Hal ini merupakan gambaran bahwa anak muda belum bisa memiliki teknik riding yang baik. Pengetahuan terkait teknik riding sangatlah diperlukan agar keselamatan di jalan selalu terjamin.

Berikut ini beberapa teknik riding yang baik:
  • Pastikan untuk memiliki postur tubuh yang benar saat berkendara, dengan memegang stang dengan erat dan membiarkan tangan dan kaki bebas bergerak.
  • Posisikan diri Anda pada jok dengan kenyamanan, agar bisa memegang stang dengan leluasa dan mengendalikan motor dengan mudah.
  • Terapkan jarak aman antara Anda dan kendaraan lain saat berkendara, agar bisa memiliki ruang untuk melakukan manuver jika diperlukan.
  • Jaga kecepatan yang sesuai dengan situasi dan kondisi jalan, dan selalu memperhatikan batas kecepatan maksimum yang ditentukan.
  • Berkendara dengan tenang dan santai akan membantu Anda memperoleh kontrol yang baik atas motor dan meminimalisir risiko kecelakaan.
  • Selalu memperhatikan kondisi jalan dan lingkungan sekitar, dan mempersiapkan diri untuk melakukan manuver jika diperlukan.
  • Berkendara dengan fokus dan konsentrasi yang tinggi akan membantu Anda memperoleh kontrol yang baik atas motor dan meminimalisir risiko kecelakaan.

Dengan mempraktikkan teknik-teknik riding ini, maka pengendara dapat memperoleh kontrol yang baik atas motor sehingga lalu lintas yang tercipta menjadi aman dan nyaman.








Memanfaatkan Tren Monetasi Media Sosial yang Semakin Berkembang

 


Pada tahun 2021 sebelum mengakuisisi secara penuh Twitter, CEO Tesla dan SpaceX, Elon Musk, membuat pernyataan resmi mengenai kebijakan monetasi platform Twitter. Musk menyatakan bahwa kebijakan berbagi cuan untuk tweet akan segera tersedia bagi pengguna Twitter. Ini akan memungkinkan pengguna untuk membayar dalam kerangka melihat konten yang dibuat oleh pengguna lain, termasuk tweet, video, dan gambar. Kebijakan ini merupakan upaya untuk membantu pengguna mendapatkan uang dari konten mereka dan memotivasi mereka untuk membuat konten yang berkualitas.

Sekarang di tahun 2023, Elon Musk telah secara resmi meluncurkan kebijakan berbagi cuan bagi pengguna aktif Twitter yang telah terverifikasi. Dengan kebijakan Twitter Blue, akun pengguna menjadi terverifikasi dan bisa menghasilkaan uang dengan beberapa syarat utama, yaitu follower harus lebih dari 10.000 orang, minimal menuliskan 25 tweet dalam 30 hari terakhir, dan usia pengguna minimal 18 tahun. Itulah tiga syarat utama monetasi Twitter jika ingin dikatakan Eligible, disamping itu masih ada persyaratan lain yang perlu diperhatikan.

Selain Twitter, tren monetasi atau berbagi cuan juga telah diterapkan oleh media sosial yang lain. Seperti Youtube, Facebook, Instagram, Google Adsense, dan masih banyak media sosial yang lainnya. Sekarang banyak orang telah menjadikan profesi konten kreator sebagai profesi resmi yang sangat menjanjikan. Hal ini sangat berbeda jauh dengan satu dasawarsa sebelumnya, yang hanya menjadikan media sosial untuk berinteraksi sosial tanpa untuk mengambil manfaat finansial.

Youtube

Youtube salah satu media sosial yang memiliki beberapa kebijakan monetasi yang bertujuan untuk membantu kreator menghasilkan uang dari konten mereka. Berikut adalah beberapa kebijakan berbagi cuan yang diterapkan oleh Youtube:
  • Iklan Video: Salah satu cara utama untuk menghasilkan uang dari Youtube adalah melalui iklan video. Kreator bisa mengaktifkan iklan di video mereka, dan setelah video mereka ditonton, mereka akan menerima bagian dari pendapatan yang diperoleh dari iklan tersebut.
  • Youtube Premium: Youtube juga menawarkan layanan berlangganan bernama Youtube Premium, yang memungkinkan pengguna untuk menonton video tanpa iklan dan memiliki akses ke fitur-fitur tambahan seperti download video. Kreator bisa memperoleh pendapatan dari Youtube Premium melalui Youtube Partnership Program.
  • Super Chat: Fitur ini memungkinkan penonton untuk membayar untuk menonjolkan pesan mereka dalam obrolan langsung. Kreator bisa menerima pendapatan dari Super Chat.
  • Merchandising: Youtube juga memiliki fitur yang memungkinkan kreator untuk menjual produk layaknya toko digital yang menjual barang dagangan melalui kanal mereka.

Instagram
  • Iklan Bersponsor: Cara utama untuk menghasilkan cuan melalui Instagram adalah melalui iklan bersponsor atau iklan berbayar. Pengguna bisa menerima pembayaran dari perusahaan atau merek yang ingin mempromosikan produk atau layanannya melalui akun mereka.
  • Penjualan Terafiliasi: Instagram juga memungkinkan pengguna untuk menghasilkan cuan melalui fitur ini, yaitu menjual produk atau layanan orang lain dan menerima komisi dari setiap penjualan yang berhasil.
  • Bisnis Verified: Instagram memiliki fitur bisnis terverifikasi, yang memungkinkan bisnis untuk mempromosikan produk atau layanannya melalui akun bisnis mereka.

Facebook
  • Iklan Bersponsor: Layaknya Instagram, Facebook juga memungkinkan penggunanya untuk menghasilkan cuan melalui iklan bersponsor atau iklan berbayar. Pengguna bisa menerima pembayaran dari perusahaan atau merek yang ingin mempromosikan produk atau layanannya melalui akun mereka.
  • Facebook Marketplace: Facebook juga memiliki fitur bernama Facebook Marketplace, yang memungkinkan pengguna untuk menjual barang dan layanan melalui platform.
  • Facebook Gaming: Facebook juga memiliki fitur bernama Facebook Gaming, yang memungkinkan streamer untuk menghasilkan uang melalui donasi dan sumbangan dari penonton mereka.

Google Adsense

Google AdSense adalah program monetisasi milik Google yang memungkinkan pemilik blog atau website untuk menghasilkan uang dengan menampilkan iklan dari Google pada situs mereka. Berikut adalah persyaratan yang dikeluarkan oleh Google AdSense dalam menjalankan kebijakan berbagi cuannya:
  • Kualitas Konten: Google memiliki syarat tinggi untuk kualitas konten situs yang ingin bergabung dengan program AdSense. Konten situs harus bikinan asli, berkualitas tinggi, dan memenuhi standar konten yang ditentukan oleh Google.
  • Iklan Terlarang: Situs yang bergabung dengan AdSense tidak diperbolehkan menampilkan iklan terlarang, seperti iklan untuk produk atau layanan yang melanggar hukum, iklan untuk produk atau layanan yang tidak sesuai dengan standar Google, dll.
  • Klik Palsu: Google tidak mentolerir klik palsu pada iklannya, yaitu klik pada iklan yang tidak sah atau disengaja oleh pemilik situs atau pengunjung situs.
  • Pengalaman Pengguna: Google berfokus pada pengalaman pengguna yang positif dan memastikan bahwa iklan yang ditampilkan pada situs AdSense sesuai dengan standar kualitas dan profesionalisme yang berlaku.
  • Transparansi: Google meminta pemilik situs untuk menjaga transparansi dan mengungkapkan informasi mengenai iklan yang ditampilkan pada situs mereka.
  • Konten yang melanggar aturan: Situs yang bergabung dengan AdSense tidak diperbolehkan menampilkan konten tak patut atau melanggar hukum.

Kebijakan monetasi media sosial selalu berubah dan berkembang seiring waktu, dan platform terus mencari cara untuk membantu kreator menghasilkan uang dari konten mereka. Namun, pada dasarnya, semua media sosial berbayar menawarkan berbagai opsi bagi kreator untuk menghasilkan uang dari konten mereka melalui iklan, layanan berlangganan, fitur tambahan, dan penjualan produk. Inilah tren menghasilkan uang atau cuan di era digital. Dewasa ini, kita diharapkan tidak hanya menjadi penikmat media sosial tetapi berkontribusi langsung dalam hal inovasi digital tersebut. Semoga sedikit tulisan ini bisa memberikan manfaat untuk kita semua.

Era Baru Mobilitas

 


Era digital saat ini membawa banyak perubahan dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk bidang transportasi. Era baru transportasi bukan hanya memiliki tujuan untuk membawa seseorang dari satu tempat ke tempat lain, tetapi juga harus berkontribusi dalam menciptakan lingkungan yang lebih baik dan efisien.

Transportasi Bahan Bakar Alternatif

Salah satu tren era baru transportasi adalah beralihnya dari bahan bakar fosil seperti bensin dan diesel ke bahan bakar alternatif seperti listrik dan hidrogen. Mobil listrik menjadi pilihan populer karena kehandalannya dan mempunyai emisi karbon yang tidak ada sama sekali. Bahkan, beberapa produsen mobil sedang berinvestasi untuk memperluas jangkauan pengisian baterai dan memperbaiki kapasitas baterai agar dapat digunakan dalam jarak yang sangat jauh.

Transportasi Otonom

Teknologi otomatisasi juga memainkan peran penting dalam era baru transportasi. Mobil dan truk tanpa pengemudi mulai menjadi realitas dan diharapkan akan menjadi pilihan utama dalam beberapa tahun ke depan. Transportasi otonom memiliki potensi untuk meningkatkan efisiensi dan mengurangi tingkat kecelakaan, serta membantu meringankan beban kerja pengemudi sehingga terhindar dari keletihan.

Transportasi Berbagi

Konsep transportasi berbagi juga sedang berkembang pesat. Konsep ini merupakan konsep berbagi tumpangan kepada pengguna lainnya. Dengan kata lain, yang satu orang memakai kendaraan, yang lainnya "nebeng" atau nunut dalam istilah jawa. Walaupun orang lain tersebut mempunyai kendaraan sendiri. Sehingga penggunaan kendaraan di jalan raya dapat ditekan. Selain itu, munculnya aplikasi seperti Uber dan Grab mengubah cara orang berpikir tentang transportasi pribadi dan memberikan solusi yang lebih efisien dan hemat biaya. Ini memungkinkan orang untuk berbagi biaya dan meminimalkan jumlah kendaraan yang dibutuhkan.

Transportasi Ramah Lingkungan

Transportasi ramah lingkungan menjadi salah satu fokus utama dalam era baru transportasi. Ada banyak inisiatif untuk mengurangi emisi karbon dan memperbaiki kualitas udara. Misalnya, sepeda listrik dan sepeda konvensional atau sepeda kayuh menjadi pilihan populer bagi mereka yang ingin berolahraga dan membantu lingkungan sekaligus.

Kesimpulan

Transportasi kekinian membawa banyak perubahan dan inovasi dalam kehidupan utamanya kegiatan mobilitas. Dari penggunaan bahan bakar alternatif hingga transportasi yang bergerak otonom, system transportasi berbagi, dan transportasi yang ramah lingkungan, kita bisa melihat bahwa teknologi dan inovasi memainkan peran penting dalam membentuk masa depan transportasi dan mobilitas masyarakat.